Merpati akan tambah enam pesawat jet - Makassar, Maskapai penerbangan Merpati Nusantara Airlines berencana menambah enam pesawat jenis jet pada pada Juni atau Juli tahun ini.
"Kita harapkan ada peningkatan (penumpang) karena rencananya kita akan menambah armada juga di bulan Juni atau Juli, seiring dengan `high season` kita mau menambah armada. Rencananya sampai akhir tahun sekitar enam," kata Direktur Niaga Merpati Nusantara Airlines Sutan Banuara di Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu.
Berita dan Informasi [ penerbangan ]
Fokus di wilayah timur Indonesia dilakukan dengan memperkuat rute-rute penerbangan yang telah ada dengan menambah frekuensi dan memperbaiki konektivitas dari Makassar.
Kalaupun masih ada kapasitas yang berlebih baru akan dibuka rute-rute lain dan Makassar tetap menjadi titik utama konektivitasnya.
"Satu jet kira-kira bisa menambah sekitar enam kali frekuensi, sekitar 36 sampai 40 frekuensi," jelasnya usai melakukan penandatanganan kerjasama dengan Trans Studio Theme Park Makassar.
Dari satu pesawat, pihaknya mengharapkan dapat menambah sekitar 400 hingga 500 penumpang per hari atau sekitar 12 ribu hingga 15 ribu dalam satu bulan.
Di kawasan timur Indonesia, masih banyak rute yang belum dilayani oleh pihaknya di antaranya ke Kabupaten Luwu, Ternate dan Ambon. "Itu potensi-potensi yang besar juga," ujarnya.
Terkait target tingkat keterisian penumpang pada tahun ini, pihaknya mengharapkan dapat mengejar angka 90 persen.
Kerjasama yang dijalin antara Trans Studio Makassar dan Merpati Nusantara Airlines dilakukan sebagai upaya pengembangan Kota Makassar sebagai tujuan wisata wilayah timur Indonesia.
Kerjasama antara kedua pihak meliputi "coorporate account" yaitu Merpati memberikan "privilege" berupa potongan hingga 10 persen bagi seluruh karyawan Trans Studio dengan rute tujuan dari dan ke Makassar.
Merpati Nusantara Airlines juga menjadi maskapai resmi dalam acara sirkus internasional "Mother of Africa" yang akan digelar di Trans Studio Theme Park pada pertengahan Juni 2013. "Kita sepakat untuk terus kembangkan kerjasama," kata Sutan.
Direktur Coorporate Trans Studio Makassar, Andi Eka Firman, mengharapkan, kerjasama yang baik ini terus terjalin dan membawa dampak positif bagi kedua pihak.
sumber :
http://www.analisadaily.com/news/2013/12330/merpati-akan-tambah-enam-pesawat-jet/
tikets-pesawat.blogspot.com > berita penerbangan > Merpati akan tambah enam pesawat jet